Posts

Showing posts from August, 2019

SANDUR: DISURUH TURUN MALAH NEKAT MEMANJAT

Image
Tentu saja adegan di atas hanya bagian dari pertunjukan Kesenian Sandur. Namun kali ini diimprovisasi lebih modern dengan melibatkan pantomin, serta tidak ada pemeran-pemeran lain yang biasanya terdapat pada Kesenian Sandur konvensional. Sandur sendiri merupakan Kesenian dari Bojonegoro yang berasal dari Ledok Kulon. Menurut infomasi yang kami himpun, kesenian ini sudah lama ada, bahkan sebelum Indonesia merdeka. Sandur awal mulanya adalah permainan anak-anak penggembala yang bercerita tentang pertanian, mulai dari explorasi hingga exploitasi. Namun Sandur bisa juga menjadi seni kontemporer. Temanya tidak terpaku pada Sandur konvensional, tapi bisa dikembangkan lebih luas lagi. Salah satunya contoh seperti foto di atas. Dikombinasi dengan pantomim, ceritanya bukan tentang pertanian, tapi lebih ke percintaan. Diperankan hanya oleh satu orang, lalu dibantu properti seperti patung-patung yang terbuat dari bambu. Berbeda memang jika kita bandingkan dengan Sandur konvensional, yang biasanya...

GALERI KEMERDEKAAN, GOTONG ROYONG WARGA GANG KAMITUWO BANJAREJO

Image
Sudah menjadi kebiasaan masyarakat untuk menyambut hari kemerdekaan dengan penuh suka cita. Menghias lingkungan dengan ornamen yang penuh semarak bertemakan hari lahirnya Bangsa Indonesia. Merah Putih yang sakral dominan terpajang di mana-mana. Salah satunya di Gang Kmituwo ini. Gang Kamituwo berada di RT.06 RW.01 Kelurahan Banjarejo Kecamatan Kota. Warga di sini sangat antusias untuk merayakan HUT RI ke-74. Seusai beraktivitas, mereka bergotong royong setiap hari untuk memperindah lingkunan. Dituturkan Bapak Semit, salah satu warga setempat, bahwa semuanya hasil swadaya masyarakat. "Kami menarik sumbangan dari warga tanpa menentukan besaran jumlahnya, seikhlasnya saja," kata beliau. Jadi memang semua kembali ke kesadaran masyarakat untuk mensyukuri kemerdekaan ini. Semuanya telah kita nikmati tanpa merasakan betapa pahitnya era  kolonialisme  dan  imperialisme . Sudah sepatutnya kita mengenang dan menghargai hari kemerdekaan yang telah diraih dengan susah payah oleh oran...

SANG RUPA, DARI CFD MENUJU PAMERAN SPEKTAKULER

Image
Di era modern seperti saat ini, generasi muda lebih banyak menghabiskan waktunya untuk mengutak-utik gadget. Hobi-hobi klasik seperti menggambar atau melukis cenderung ditinggalkan. Mungkin faktor lainnya adalah para milenial saat ini lebih melihat bahwa kesenian kurang mendapat apresiasi dan nilai ekonomi yang tinggi. Sang Rupa merupakan satu komunitas pelukis di Bojonegoro yang belum lama ini terbentuk. Festival Bengawan 2018 menjadi cikal bakal dan awal pertemuan para pelukis ini, yang kemudian sepakat untuk membentuk sebuah komunitas yang memiliki visi misi lebih jelas. Pada awalnya mereka hanya melakukan kampanye di Car Free Day. Mengenalkan dan memamerkan hasil karyanya di pinggir jalan, dan juga  ngamen di rumah makan. Tapi kini, komunitas yang sudah memiliki kurang lebih 63 anggota ini telah mampu membuat pameran yang spektakuler. Ibu Anna Muawanah menjadi saksi sekaligus meresmikan pembukaan Pameran yang bertajuk "Jangan Lupa Merdeka," Jum'at (2/8/2019), di gedun...